Perancangan mesin pemotong karet alam dengan menggunakan metode VDI 2221

  • Razul Harfi Institut Sains Dan Teknologi Nasional-Indonesia
  • Fadil Gunawan Universitas Mercu Buana, Jakarta-Indonesia
  • Veriah Hadi Institut Sains dan Teknologi Nasional, Srengseng Sawah, Jakarta Selatan, Indonesia 12630
  • Edy Supriyadi Institut Sains dan Teknologi Nasional, Srengseng Sawah, Jakarta Selatan, Indonesia 12630
Keywords: Karet alam, lembaran karet, pemotongan manual, mesin pemotong, VDI 2221

Abstract

Getah karet alam merupakan bahan baku untuk pembuatan lem. Lembaran karet alam hasil dari keluaran mesin roll mill yang berbentuk lembaran, dipotong menjadi potongan lebih kecil untuk dilanjutkan prosesnya ke mesin pencacah. Pada setiap kali produksi, mesin pencacah membutuhkan karet alam yang sudah dipotong sebanyak 80 kg, dengan rata-rata berat setiap lembarnya 14 kg. Berarti setiap kali produksi, operator harus memotong 6 lembar karet alam yang memakan waktu cukup lama yaitu 1 jam per lembarnya dengan memotong secara manual. Tujuan dari penelitian ini untuk mempercepat proses pemotongan karet alam dengan merancang mesin pemotong karet alam dari proses manual ke proses mesin dengan menggunakan metode VDI 2221 termasuk biaya yang diperlukan untuk proses produksi. Dihasilkan varian rancangan mesin pemotong karet alam yang evaluasi rancangannya dibantu berdasarkan kuisioner. Dari hasil penilaian dan bobot varian dihasilkan varian mesin pemotongan terbaik terpilih variasi 2. Pemilihan ini memiliki kekuatan yang cukup dan tidak terlalu rumit dalam proses operasi serta banyak menggunakan komponen yang tersedia di pasaran dengan nilai biaya pembuatan mesin Rp 15.045.450,- Hasil dari rancangan adalah terciptanya rancangan mesin dengan ukuran mesin , menggunakan kanal U 180 sebagai rangkanya, motor listrik dengan pulley sebagai penggeraknya, menggunakan 440 C SS sebagai pisaunya serta konveyor berbahan galvanis

Published
2022-10-31