Peran mahasiswa kuliah kerja nyata dalam pengelolaan potensi lokal masyarakat guna mengatasi berbagai sumber fenomena sosial di Kelurahan Sukajaya
Abstract
Sebagai agen perubahan, mahasiswa memiliki peran dalam membantu mengatasi fenomena yang terjadi saat ini lingkungan juga membantu dalam menangani permasalahan serius diantaranya tentang pendidikan, kesehatan juga kebersihan yang masih jadi permasalahan serius di Indonesia, oleh karena itu tujuan dari KKN Reguler 65 yaitu membantu mengatasi fenomena yang ada di lingkungan setempat diantaranya melakukan sosialisasi tentang pentingnya pendidikan, pencengahan pernikahan dini dan kenakalan remaja, pembuatan Ecoenzim, Mikroorganisme lokal dan kompos organik, asistensi mengajar di SD setempat, membuat gerakan pemuda untuk mengatasi fenomena lingkungan, melakukan digitalisasi dan branding terhadap UMKM, dan yang terakhir ialah melakukan cek kesehatan gratis dengan hasil yang terlaksana. Pelaksanaan program kerja berlangsung optimal dengan antusias warga dengan minimal kendala, besar harapannya semua program kerja dengan pemanfaatan potensi lokal yang ada memberikan dampak yang baik bagi masyarakat sekitar dalam mengatasi fenomena-fenomena sosial yang ada.
Copyright (c) 2025 Ariel Muhamad Yusuf, Nuur Aisyah, Adib Wijdan Quintas, Ergy Athaya Shaumi, Fakhri Putra Nenda, Gaisa Azahra Sopyan, Kustia Wulandari, Sary Maryani, Ziyad Akmakul Hadid, Hani Humaeriyah, Iis Dewi Fitriani -

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.