Pengujian sistem informasi monitoring dava kebab menggunakan white box testing dengan teknik basis path

  • Alfian Permana Putra Universitas Muhammadiyah Malang
  • Ilyas Nuryasin Universitas Muhammadiyah Malang
Keywords: White Box, Pengujian Perangkat Lunak, Sistem Informasi, Basis Path, Cyclomatic Complexity

Abstract

Di tengah perkembangan teknologi yang semakin maju, para wirausaha kini dapat lebih meningkatkan efektivitas pekerjaan mereka. Serta penyelarasan kinerja internal dalam usaha mereka dengan memakai sistem informasi monitoring penjualan untuk melakukan pengawasan terhadap penjualan dari tiap outletnya. Salah Satu usaha di bidang Food and Beverages atau FnB yang mengembangkan sistem informasi baru yakni usaha FnB Dava Kebab. Sistem tersebut berjalan pada sebuah website dan memiliki kegunaan untuk membantu memonitoring penjualan dan barang masuk pada tiap outletnya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji sistem informasi monitoring dava kebab menggunakan white box testing dengan teknik basis path. Mempergunakan metode white box agar menentukan apakah input dan output memenuhi persyaratan yang diperlukan; sementara basis path testing, tidak mustahil jika perancangan test case untuk mengevaluasi kompleksitas logika dari prosedur rancangan serta memakai evaluasi ini sebagai acuan untuk menentukan kumpulan dasar jalur skenario eksekusi. Dari analisis yang dilakukan, diketahui bahwa fitur login memiliki empat jalur independen, sedangkan fitur pelaporan penjualan memiliki tiga jalur independen. Setiap jalur independen yang diuji menghasilkan skenario yang sesuai dengan harapan, di mana tidak didapatkan adanya kesalahan atau bug pada sistem. Oleh sebab itulah, mampu disimpulkan jika pengujian sistem informasi monitoring dava kebab menggunakan white box testing dengan teknik basis path telah memberikan hasil yang positif dan menunjukkan andalan sistem dalam memenuhi kebutuhan fungsionalnya. Hasil pengujian memiliki kelebihan dikarenakan pada pengujian ini tidak hanya berfokus pada input dan output dari sistem saja, melainkan juga pengujian bagaimana alur program yang ada pada sistem tetapi dalam pengujian juga memiliki kekurangan yakni tidak diujinya lebih jauh terkait penyimpanan sementara atau session yang ada pada sistem tersebut. Hasil pengujian ini dapat digunakan sebagai acuan untuk memastikan bahwa aplikasi yang dikembangkan berfungsi sebagaimana mestinya kemudian hasil dari pengujian ini juga mampu dipergunakan sebagai acuan saat melakukan perbaikan

Published
2024-06-04