Sistem informasi perpustakaan pada SMPN 1 Karang Bahagia berbasis web menggunakan metode extreme programing

  • Maulana Sidik Universitas Pelita Bangsa
  • Sifa Fauziah Universitas Pelita Bangsa, Bekasi, Jawa Barat, Indonesia
  • Wahyu Hadikristanto Universitas Pelita Bangsa, Bekasi, Jawa Barat, Indonesia
Keywords: Perpustakaan, PHP, website, exstreme programing, MySQL

Abstract

Perpustakaan, sebagai pengelola informasi, harus optimal dalam memanfaatkan teknologi informasi untuk memenuhi berbagai kebutuhan, termasuk tuntutan akan kuantitas dan pelayanan, penggunaan koleksi bersama, efektivitas sumber daya manusia, efisiensi waktu, dan manajemen keragaman informasi. Sebagai elemen penting dalam lingkungan pendidikan, perpustakaan SMPN 1 Karang Bahagia memiliki peran penting. Namun, untuk mengoptimalkan peran tersebut, perlu inovasi dalam pengelolaan dan akses informasi. Saat ini, perpustakaan SMP Negeri 1 Karang Bahagia masih menggunakan sistem manual dalam proses pendataan buku, peminjaman dan pengembalian buku. Dimana proses pendataan buku dan transaksinya masih menggunakan Excel. Dengan kondisi tersebut meningkatkan risiko kesalahan pendataan karena kurangnya dokumentasi data. Salah satu solusi yang diusulkan adalah mengimplementasikan sistem informasi berbasis website. Sistem informasi perpustakaan dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP serta menggunakan database MySQL. Selain itu proses pengembangan sistem menggunakan metode Extreme Programing guna mempercepat proses development dan memaksimalkan pekerjaan yang dilakukan. Dari hasil pengujian yang dilakukan semua fitur yang telah dibuat dapat berjalan dengan baik sesuai skenario uji yang dilakukan. Dengan adanya sistem ini, dapat membantu pengolahan data yang efektif, dokumentasi peminjaman buku yang baik, dan meningkatkan efisiensi operasional.

Published
2023-12-06